Laman

Selasa, 21 September 2010

Kajailan Di Dunia Maya

Hari ini mendung, tapi mungkin tak semendung hati seorang teman saya yang sejak tadi pagi nangis bombay gara-gara dia tak bisa mengakses akun facebook nya, padahal menurut dia username dan password yang dia masukkan sudah benar, tapi tetap saja dia diberitahukan kalau password yang dia masukkan salah. Kasian sekali teman saya ini, karena dia adalah facebooker sejati, yang mungkin bisa sakit jika sehari saja tak membuka situs jejaring sosial ini. Kalau mencuri istilahnya, seperti kehilangan setengah jiwanya.

Baru kemarin saya membaca blog mbak Risma Budiyani yang juga mengalami hal serupa. Bahkan mbak Risma ini kehilangan akun FB dan email Yahoo sekaligus. Bertambah lagi satu kejailan di dunia maya. Ada saja orang iseng yang mungkin amat sangat penasaran dengan isi akun seseorang. Tapi hal ini bisa dijadikan pembelajaran bagi kita. 

Untuk yang baru ingin membuat akun email, mungkin ada baiknya ada memilih penyedia layanan email yang memberikan pengamanan bertingkat. Semakin rumit semakin baik. Jangan pernah melewatkan secret question dan jangan  membuat password yang mudah ditebak (seperti misalnya tanggal lahir, deret angka, warna kesukaan, dll, dsb, etc). Karena sebenarnya orang-orang jail tersebut hanya menggunakan sistem coba-coba, dan eng ing eng.....ternyata mereka berhasil membobol akun kita.

Dan bagi anda yang merasa akun anda kurang aman, segeralah ganti password anda juga secret question anda. Kalau kata mbak Risma buatlah pertanyaan sesulit mungkin yang hanya anda dan Tuhan yang tahu. Dan bagi anda yang emailnya dipenuhi data-data penting segeralah backup data anda. 

Tidak ada komentar: